PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) - (Foto:istimewa)
|
Dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Sekretaris Perusahaan PT Bakrieland Development Tbk, Kurniawati Budiman menuturkan, tanah PT Mutiara Masyhur Sejahtera merupakan suatu proyek yang siap untuk dikembangkan. Apalagi tanah tersebut terletak di Sidoarjo, Jawa Timur. Saat ini Surabaya merupakan next hub untuk wilayah Indonesia yang mempunyai pertumbuhan ekonomi tercepat di Indonesia., pertumbuhan populasi dan purchasing power parity.
Berdasarkan hal itu dan kajian yang dilakukan manajemen, penyertaan saham di PT Mutiara Masyhur Sejahtera akan menghasilkan imbal balik (IRR) yang tinggi. Selain itu, diperkirakan dalam jangka menengah akan berujung pada optimalisasi nilai bagi pemegang saham dan pemangku kepentingan lainnya.
Adapun total aset yang dimiliki PT Mutiara Masyhur Sejahtera hampir mencapai Rp1 triliun pada 31 Desember 2012. Luas lahan di Sidoarjo mencapai 220 hektar. Untuk penambahan penyertaan saham diperkirakan capai Rp3,5 triliun. Berdasarkan kajian internal, total nilai proyek diperkirakan mencapai lebih dari Rp7 triliun, dan belum termasuk pada akuisisi lahan dan investasi pengembangan lahan seluas 280 hektar di tepi pantai.